Sabtu, 28 Mei 2011

DediNews

DediNews


Sekali Charge, Mobil Ini Bisa Tempuh 300 Km

Posted: 28 May 2011 02:47 AM PDT

DediNewsOnline.COM – Pengembang Jepang mengungkap mobil listrik barunya. Mobil listrik ini mampu melaju sejauh 300 km dalam sekali isi ulang baterai.

Ahli kendaraan listrik SIM-Drive berharap mobil ini bisa segera dipasarkan pada 2013. Ahli SIM-Drive mengatakan, mobil 'SIM-LEI' memiliki motor di tiap roda serta memiliki rangka sangat ringan.

Alhasil mobil bisa melaju sejauh 333 km sekali isi ulang. Perancang mobil ini mengatakan, prototipe mobil ini akan dijual pada para produsen mobil untuk produksi massal. Pembuatan mobil ini merupakan kerjasama 34 organisasi, termasuk Mitsubishi Motors dan firma mesin IHI.

Produsen mobil Nissan telah meluncurkan mobil listrik Leaf buatannya tahun lalu yang mampu melaju sejauh 160 km. Kini, Nissan bertaruh pada mobil listrik dengan emisi nol dan mulai meninggalkan mesin bensin tradisional.

Mobil listrik masih mengalami hambatan utama, yakni baterai yang mahal dan kurangnya 'SPBU'. Hal tersebutlah yang membuat radius operasi mobil terbatas.
Oleh: Billy A. Banggawan - inilah.com

Inilah Bocoran iPad 3 Apple

Posted: 28 May 2011 02:43 AM PDT

DediNewsOnline.COM – Samsung-Apple masih berseteru perihal Galaxy yang meniru produk Apple. Meski begitu, bisnis mereka tetap normal. Kabar terbaru, Apple ingin adopsi Amoled untuk iPad 3.

COO Apple Tim Cook kabarnya langsung mengunjungi Korea Selatan untuk mendiskusikan kemungkinan adopsi AMOLED Samsung dengan para pejabat Samsung. Cook, pengganti CEO Apple Steve Jobs selama cuti sakit, tampak serius mengenai adopsi ini.

Kabarnya, Apple telah menawarkan pembayaran guna mengamankan pasokan AMOLED. Seperti dikutip Techradar, versi terbaru AMOLED, yakni Super AMOLED Plus, dinilai sebagai salah satu teknologi layar terbaik saat ini.

Samsung sendiri telah menggunakannya pada sejumlah produk ponsel dan tablet komputer generasi masa depannya. Jika Apple benar mengadopsi AMOLED untuk iPad 3, LG Electronics akan menghadapi masalah besar.

Pendapatan pesaing Samsung itu bisa terus berkurang karena selama ini, LG-lah yang menjadi pemasok LCD iPad. Meski begitu, beberapa pihak meragukan laporan ini. Pasalnya, di samping Samsung dan Apple sedang 'bertarung' di pengadilan, Samsung kesulitan mengamankan pasokan AMOLED untuk produknya sendiri.
Laporan ini juga menyebutkan, iPad 3 akan dirilis akhir tahun ini. Beberapa pihak menganggap hal ini tak akurat, mengingat iPad 2 baru saja dirilis.
Oleh : Billy A. Banggawan - inilah.com

Astaga! Pakai Anting Picu Operasi Plastik

Posted: 28 May 2011 02:38 AM PDT

DediNewsOnline.COM - Perempuan memang selalu identik dengan aksesoris untuk menunjang penampilan, termasuk dengan pemilihan aksesoris anting berbentuk besar. Namun siapa sangka ternyata aksesoris ini mendatangkan petaka.

Para dokter di Amerika berpendapat, anting jenis besar ini tergolong aksesoris fashion berbahaya. Mengapa?
Menurut penelitian, anting jenis ini ternyata meningkatkan angka operasi plastik, atau tepatnya operasi plastik pada telinga. Ini disebabkan karena para pengguna 'fanatik' anting besar ini mengalami robekan pada lubang tindikannya.

Pada awalnya ketika berobat, dokter menyarankan mereka untuk melepas anting-anting itu agar robekan pada lubang tindikan dapat sembuh dan merapat dengan sendirinya.
Namun nyatanya hal itu jarang sekali terjadi, karena pada akhirnya mereka membutuhkan bantuan pisau bedah untuk kembali merapatkan dan mengembalikan bentuknya seperti semula.

"Melepas anting tidak membuat lubangnya merapat kembali karena umumnya sudah menjadi permanen," tutur Richard Ha, seorang staf bedah plastik dari Baylor University Medical Center di Dallas.

"Untungnya ada jalan simple untuk memecahkan masalah tersebut. Dengan prosedur sederhana dan hanya sekitar 30 menit sampai satu jam, pasien yang ingin kembali merapatkan lubang tindikannya dapat dioperasi dengan menggunakan bius lokal," tambahnya.

Lantas berapa kocek yang harus dirogoh untuk operasi tersebut?
Tarif antara US$300 sampai US$1,500 bisa dikucurkan untuk 'membenahi' lubang tindikan yang robek tersebut. Tentunya tergantung pada jumlah lubang yang dibenahi (satu atau sepasang) dan seberapa parah tingkat kerobekannnya.
Oleh : Dahlia Krisnamurti - inilah.com

Mereka yang Terjegal Facebook

Posted: 28 May 2011 02:33 AM PDT

DediNewsOnline.COM - Dengan prevalensi media sosial, makin sulit memang memisahkan kehidupan pribadi dan profesional. Salah langkah, maka pemutusan hubungan kerja akan jadi akibatnya.

Mereka yang Terjegal Facebook
Serbuan jejaring sosial kini sudah mencapai ranah kehidupan pribadi.Bahkan begitu merajalelanya hingga perlu diasumsikan, bahwa hampir semua hal yang dibagi(share) secara online, termasuk hal pribadi pun, akan terpublikasi.

Kondisi inilah yang membuat pengguna jejaring sosial harus lebih hati-hati. Berikut adalah beberapa orang yang tersandung masalah dengan penggunaan Facebook, sehingga harus kehilangan pekerjaannya.

Karyawan yang tidak puas dengan pekerjaannya:
Ashley Johnson, pelayan berusia 22 tahun di North Carolina meledak atas dua pelanggannya melalui Facebook, karena tidak memberi uang persenan padanya. Parahnya, Johnson juga menyebutkan nama tempat kerjanya. Ia pun dipecat karena melanggar aturan meremehkan pelanggan.

Andrew Kurtz adalah maskot pierogi berusia 18 tahun untuk Pirates Pittsburgh. Setelah tim baseball tersebut mengalami kegagalan telak. Ia memposting komentar tidak menyenangkan tentang Pirates di halaman facebooknya, yang ditujukan bagi pemilik tim dan manajer. Ia pun terpaksa diberhentikan.

Sebanyak 13 awak pesawat Virgin Airlines dipecat setelah publik membahas pekerjaan mereka di Facebook. Mereka memposting, berapa kali mesin pesawat tertentu telah diganti dan bahwa kabin penuh dengan kecoak. Mereka juga menghina penumpang yang sebenarnya membayar gaji mereka.

Kemudian satu kasus yang cukup brutal, dimana seorang karyawan dalam masa percobaan, memposting di halaman facebooknya dan mengata-ngatai atasannya dengan ungkapan kasar. Namun, ia tampaknya lupa kalau bos-nya sudah berteman dengannya di Facebook. Tak heran, bila sang bos membalas postingannya, sekaligus memecatnya.

Adapun pengawal Istana Buckingham Cameron Reilly tampaknya bukan penggemar terbesar Kate Middleton. Ia diberhentikan dari tugasnya, setelah memposting kata-kata buruk dan menghina di Facebook tentang Kate. Reilly merasa kecewa atas reaksi Kate yang hanya melambaikan tangan dan memberikan tatapan mata singkat ketika melewatinya, saat berkendara dengan Pangeran William ke Buckingham Palace.

Pebagai kasus pelecehan dan rasis :
Caitlin Davis dipecat dari pemandu sorak (Cheerleader) untuk New England Patriots, ketika foto dirinya muncul di Facebook di sebelah temannya yang pingsan karena mabuk. Tubuh seluruh temannya tersebut tertutup simbol-simbol phallic (yang berhubungan dengan penis), swastika, dan ungkapan "Aku seorang Yahudi." Davis dituding menjadi salah satu pembuatnya karena di tangannya terdapat spidol.

Seorang guru di Charlotte, North Carolina direkomendasikan untuk dipecat oleh pengawasnya setelah membuat beberapa catatan yang dianggap tidak sensitif ras dan menghina murid-muridnya.

Guru tersebut di profil facebooknya, menyebutkan hobinya (interest) adalah "Mengajar Chitlins (jeroan babi) di ghetto (kampung Yahudi), Charlotte". Selain menyebut dirinya "Mengajar di sekolah yang paling ghetto di Charlotte".

Demikian juga Frank Samuelson, pelatihsepak bola ligakecil di Georgia yang memiliki beberapa masalah rasial, terutama dengan orang Asia. Karena ia memposting hal tersebut, di Facebook, ia pun akhirnya diberhentikan dari pekerjaannya.

Tindakan pengajar yang tidak sepantasnya di Fecebook:
Guru SMA Bronx, Chadwin Reynolds dipecat karena menakutkan murid-muridnya di Facebook. Reynolds dikatakan telah berteman dengan setengah lusing siswa perempuan di sana dan menulis komentar seperti, "Ini seksi," di beberapa foto mereka.

Dia juga diduga mencoba merayu siswa lain dengan mengirim bunga, permen dan teddy bear. Menurut peneliti, statusnya adalah "Aku bukan dokter kandungan, tapi aku akan melihat di dalamnya." Dia dipecat awal tahun ini.

Ashley Payne juga dipaksa mengundurkan diri dari pekerjaan mengajar di Apalachee High School, di Winder, Georgia, setelah memposting foto dirinya memegang segelas anggur dan segelas bir ke Facebook. Foto itu dilaporkan diambil selama perjalanan keliling Eropa pada musim panas 2009.

Sementara itu, sehari setelah siswa kelas 6 meninggal dalam wisata ke pantai, guru veteran yang sudah mengajar 15-tahun, Christine Rubio memposting hal-hal yang menimbulkan ketakutan ke profil Facebooknya: "Setelah hari ini, aku berpikir pantai adalah perjalanan yang bagus untuk kelas saya, saya benci mereka."

Beberapa kebohongan terungkap melalui Facebook:
Seorang wanita dikeluarkan dari pekerjaannya di National Suisse di Swiss, karena bermain facebook saat ijin tidak masuk. Sebelumnya ia mengeluh migrain dan mengatakan harus bekerja di ruangan yang gelap di rumah.
Sedangkan Nathalie Blanchard telah hidup dari asuransi cacat karena depresi sejak 2008. Tapi ketika Manulife, perusahaan asuransi Kanada melakukan pembayaran, dan masuk ke halaman Facebook-nya, mereka melihat ia "bersantai di pantai, nongkrong di klub Chippendale's-gaya, dan umumnya memiliki banyak menyenangkan." Dia segera kehilangan manfaat asuransi nya.

Beberapa hal yang tidak pantas diposting di Facebook:
Seorang wanita Inggris yang bertugas sebagai juri memposting rincian kasus hukum yang ia layani. Ia menulis, "Saya tidak tahu apa yang harus dipilih, jadi saya mengadakan survei." Sebuah info dari orang tidak dikenal, mengakibatkan wanita ini langsung diberhentikan sebagai juri.

Pegawai rumah sakit Great Western di Swindon, Wiltshire,Inggrisdipecat karena tengkurap di lantai rumah sakit, meja resusitasi, bahkan helipad. Ternyata ia berpartisipasi dalam permainan 'The Lying-Down on The Job', dimana orang-orang memfoto diri mereka yang terbaring tertelungkup di tempat kerja.

Hobi Facebook yang menjauhkan biarawati dari kehidupan spiritualnya
SusterMaria Yesus Galan diminta meninggalkan biara Santo Domingo el Real di Toledo, Spanyol, yang telah ditinggalkan selama 35 tahun. Hal ini karena ia terlalu banyak menghabiskan waktu di Facebook.

Ini setelah ia terobsesi menggunakan komputer untuk mendigitalkan arsip biara dan membantu menangani perbankan melalui Internet.
Oleh : Asteria - inilah.com

Makanan Manis Itu Bikin Cepat Haus

Posted: 28 May 2011 02:14 AM PDT

DediNewsOnline.COM - Mengonsumsi makanan atau minuman yang mengandung banyak gula alias manis sering membuat orang harus menenggak banyak air karena kehausan. Mengapa makanan dan minuman manis bikin orang cepat haus?

Haus adalah bagian penting dari fisiologi manusia. Rasa haus dikendalikan oleh beberapa sinyal yang berbeda dan mengonsumsi makanan yang sangat manis adalah salah satu hal yang membuat orang cepat haus.

Orang yang mengonsumsi makanan yang mengandung banyak gula atau jenis karbohidrat sederhana, maka kadar gula darah akan cepat meningkat. Peningkatan jumlah glukosa dalam darah ini akhirnya akan meningkatkan osmolaritas dalam darah.

Osmolaritas adalah istilah kimia yang menggambarkan berapa banyak molekul yang dilarutkan dalam cairan. Jika makin banyak zat-zat yang dilarutkan dalam cairan, maka semakin tinggi osmolaritas tersebut.

Nah, peningkatan osmolaritas darah inilah yang akhirnya memicu dahaga ketika tubuh mencoba untuk mencairkan gula tambahan, seperti dilansir Livestrong, Sabtu (26/5/2011).

Otak adalah organ yang bertanggung jawab untuk memberitahu tubuh bahwa Anda merasa haus. Ada sel-sel khusus di bagian otak yang mendeteksi osmolaritas darah. Seiring dengan peningkatan osmolaritas, sel-sel ini mengirimkan sinyal ke bagian lain dari otak untuk memicu respons haus.

Peningkatan osmolaritas bukan satu-satunya hal yang memicu kehausan, penurunan tekanan darah juga dapat membuat orang merasa haus karena tubuh mencoba untuk meningkatkan volume darah.

Tapi meskipun haus adalah bagian normal dari fisiologi manusia, haus yang berlebihan bisa menjadi tanda dari masalah yang lebih besar. Sebagai contoh, kadar glukosa darah sangat tinggi dapat menyebabkan rasa haus berat dan kronis. Ini mungkin tanda diabetes yang dapat diperburuk oleh mengonsumsi gula.

Diabetes juga menyebabkan orang mengeluarkan urine lebih banyak karena kadar gula yang tinggi menyebabkan gula muncul dalam urine. Produksi urine yang berlebihan juga dapat menyebabkan rasa haus berat. Oleh : Merry Wahyuningsih - detikHealth

Apa Jadinya Bila Mengunyah Makanan Terlalu Cepat?

Posted: 28 May 2011 02:06 AM PDT

DediNewsOnline.COM - Tidak sedikit orang yang makan dengan hanya mengunyah makanan beberapa kali dan kemudian buru-buru menelannya. Cara ini mungkin bisa menghemat waktu makan tetapi tidak untuk tubuh Anda. Apa yang terjadi bila mengunyah makanan terlalu cepat?

Bila Anda dikejar waktu, makan bergegas atau terlalu cepat sesekali tentu tidak akan menimbulkan banyak masalah selain sakit perut. Namun jika makan cepat sudah menjadi kebiasaan Anda, maka ada beberapa masalah kesehatan yang mengintai.

Berikut beberapa masalah kesehatan yang terjadi bila orang terbiasa makan terlalu cepat, seperti dilansir MedlinePlus, Sabtu (28/5/20110:

1. Sakit perut (indigestion and upset stomach)
Bila Anda makan terlalu cepat akan meningkatkan risiko gangguan pencernaan seperti sakit perut atau upset perut. Upset perut dan pencernaan biasanya memiliki banyak gejala misalnya sensasi terbakar dengan perasaan berat di perut (rasanya seperti makan batu), rasa pahit di mulut dan sakit di bagian perut.

Bila gangguan pencernaan ini sudah sangat parah, kadang-kadang sering dikira serangan jantung. Ketidaknyamanan tersebut biasanya mereda ketika tubuh memiliki kesempatan untuk memecah makanan yang terlalu cepat ditelah tersebut.

2. Berat badan naik dan oberitas
Otak dan perut bekerja sama untuk mengendalikan nafsu makan dan proses tersebut tidak terjadi secara instan. Dibutuhkan waktu sekitar 20 menit bagi perut untuk berkomunikasi dengan otak dan memberi tahu bahwa Anda sudah merasa kenyang.

Jika Anda makan terlalu cepat, kalori akan menumpuk sebelum tubuh memiliki kesempatan memberitahu otak bahwa Anda sudah merasa kenyang. Karena mengandalkan ketidaknyamanan di perut (kepuasan emosional) dan bukan dari sinyal otak, maka orang yang makan terlalu cepat akan mengonsumsi terlalu banyak kalori yang membuatnya berisiko menjadi gemuk dan obesitas (kegemukan).

3. Tidak peka dengan sinyal lapar dan kenyang
Menurut Peace Health Medical Group of Washington, Alaska and Oregon, orang yang makan terlalu cepat tidak akan peka dengan sinyal rasa lapar dan kenyang. Dan bila kebiasaan makan terlalu cepat tidak diubah, maka Anda bisa kehilangan sinyal rasa lapar dan kenyang sama sekali. Bila hal ini terjadi, maka Anda dapat makan kapanpun sesuai dengan emosi bukan lagi sinyal dari tubuh dan otak.
Oleh : Merry Wahyuningsih - detikHealth

Mari Kita Raih Kemenangan

Posted: 27 May 2011 04:51 PM PDT

DediNewsOnline.COM - Hayya 'ala shalaah… hayya 'ala-l fallaahSuara azan shubuh dari masjid terdengar merdu memanggil kita. Berapa banyak dari kita yang datang ke masjid? Berapa banyak shaf-shaf di mesjid terisi? Masjid sepi.

Tak berapa lama kemudian, hari masih sangat pagi, semua penghuni rumah bergegas keluar rumah, jalanan menjadi ramai, lalu lintas padat, angkutan umum penuh sesak... . hendak kemana kita? Tujuan kita ke tempat kerja.

Waktu zuhur dan ashar pun tiba, dan kita memilih tenggelam dengan pekerjaan kita, sibuk di depan komputer, mengikuti meeting panjang, menggarap proyek besar… Shalat zuhur dan ashar kita tunda-tunda, kita kerjakan shalat di akhir waktu…

Bagaimana dengan maghrib dan isya? Ah, kita sangat lelah, tenaga kita rasanya habis terkuras, shalat pun rasanya amat berat…

Inikah potret kehidupan kita? Inikah realitanya? Apakah pekerjaan menjadi prioritas kita? Shalat kita lalaikan? Sebenarnya apa yang kita tunggu-tunggu dalam hidup ini? Tak lain, kita semua sedang menunggu kematian…Dan setelah kematian, amalan apakah yang pertama kali dihisab oleh Allah? Ya, shalat adalah amalanyangpertama kalidihisab oleh Allah!

Betapa ingin kita datang tepat waktu ke kantor, betapa ingin kita dilihat oleh atasan sebagai karyawan yang bekerja dengan sungguh-sungguh, kita tidak ingin dicap pemalas, kita sangat peduli dengan perasaan atasan kita, tapi… mengapa kita tidak peduli dengan "perasaan"Allah? Pernahkah terpikir oleh kita bagaimana "perasaan" Allah saat kita selalu terlambat menghadap-Nya, mengakhir-akhirkan waktu shalat, bahkan ketika shalat kita masih saja memikirkan dunia… Padahal yang memberi rizki untuk kita bukan atasan kita, tetapi Allah.

Mungkin kita bertanya, bukankah bekerja adalah ibadah? Benar, bahwa bekerja adalah ibadah, tapi apakah dibenarkan jika bekerja memalingkan ibadah kita kepada Allah? Sungguh, betapa Allah sangat sayang kepada kita, dan betapa Allah sangat mengerti kebutuhan kita. Lihatlah rentang waktu yang panjang antara shalat shubuh dan zuhur, Allah memberikan kesempatan kepada kita untuk sibuk dengan dunia, untuk mencari sebagian karunia-Nya. Dan juga rentang waktu yang panjang antara isya dan shubuh adalah waktu istirahat yang diberikan Allah kepada kita setelah kita seharian lelah bekerja.

Banyak sekali ayat Al-Qur'an dan Hadist yang menegaskan betapa agungnya kedudukan shalat. Allah Swt berfirman:

"Bacalah apa yang telah diwahyukan padamu yaitu al kitab (Al-Qur'an) dan dirikan shalat. Sesungguhnya shalat itu mencegah dari perbuatan-prbuatan keji dan mungkar. Dan sesungguhnya mengingat Allah (shalat) adalah lebih besar keutamaannya dari ibadat-ibadat lain. Dan Allah mengetahui apa yang kamu kerjakan." ( Q.S. Al-Ankabut [29]:45)

"Dan orang-orang yang memelihara shalatnya. Mereka itu (kekal) di surga lagi dimuliakan." (Q.S Al-Ma'arij [70]:34-35)

Telah datang seorang lelaki dan bertanya kepada Rasulullah Saw. "Wahai Rasulullah amal ibadah apa yang paling dicintai Allah dalam Islam?", Rasulullah bersabda, "Shalat di awal waktu, dan siapa yang meninggalkan shalat maka tidak ada agama baginya, dan shalat adalah tiang agama. (H.R Baihaqi)

Shalat juga merupakan pesan terakhir Rasulullah, sebelum wafat Rasulullah terus mengucapkan "As-shalah! As-shalah! Wa maa malakat aymanukum." (Shalat! Shalat Dan para budak) (H.R Ibnu Dawud)
Saudaraku tercinta, sebelum kita dihisab Allah, sebelum tiba hari dimana harta dan anak tak lagi berguna, marilah kita hisab terlebih dahulu diri kita, kita hisab amalan shalat kita.

Marilah kita pelihara shalat kita, jadikan shalat sebagai prioritas pertama hidup kita, maka sungguh kita akan meraih kemenangan, yaitu kekal di dalam surga-Nya. Hayya 'ala shalaah… Hayya 'ala-l fallaah…

Oleh : Silvani
Daftar Pustaka
Al-Rasyid Muhammad ibn Khalid, Syami Ahmad Shaleh. "Min Akhta al-Mushallin assholah assholah (akhir maa takallama bihi anabii)". Diterjemahkan oleh: Rapung Samuddin, Nasrullah Jasam dengan judul: Shalat yang Menangis".2010. Jakarta:tuhifa media.

Hindari Pikun dengan Minum Jus Anggur

Posted: 27 May 2011 04:33 PM PDT

DediNewsOnline.COM - Minum jus anggur ternyata bisa mengurangi bahkan mengembalikan memori di otak yang sudah hilang. Para ahli pun menjadikan jus anggur sebagai alternatif pengobatan untuk mencegah pikun atau penyakit Alzheimer.

Seperti dikutip dari Dailymail, peneliti dari bagian psikiatrik University of Cincinnati percaya bahwa kandungan antioksidan yang terdapat pada kulit dan daging buah anggur adalah kuncinya. Oleh karena itu, dilakukan sebuah penelitian dengan melibatkan 12 orang yang telah kehilangan memorinya.

Mereka dibagi menjadi dua grup, yaitu grup yang mendapat minuman jus anggur dan grup yang mendapat minuman plasebo (semu/tanpa kandungan anggur). Selama 3 bulan studi berlangsung, partisipan diberi tes memori secara rutin untuk mengetahui kemampuan otaknya, terutama kemampuan mengingat.

Hasil tes memori tersebut menunjukkan efek yang signifikan pada partisipan yang diberi jus anggur. "Mereka yang minum jus anggur menunjukkan hasil tes memori yang lebih baik dibanding mereka yang tidak minum jus anggur, baik pada tes verbal maupun non verbal," ujar Dr Robert Krikorian.

Penemuan ini dibahas dalam The International Polyphenols and Health Conference di Harrogate, North Yorkshire dan disarankan untuk membantu penderita Alzheimer atau pikun. Studi ini juga menegaskan teori yang mengatakan bahwa antioksidan dapat membantu mengurangi kemunduran fungsi otak.

Percobaan lain kembali dilakukan pada partisipan berusia 75 hingga 80 tahun yang sudah punya gangguan ingatan. Hasilnya, jus anggur dipercaya bisa mengurangi gangguan ingatan bahkan meningkatkan kemampuan mengingat.

Peneliti menemukan pengurangan risiko gangguan ingatan hingga 76 persen bagi mereka yang suka minum jus 3 kali seminggu dibanding mereka yang jarang minum jus atau hanya minum sekali dalam seminggu.
Oleh : Eya Ekasari - wolipop

Hebat! Mahasiswi Temukan Massa Hilang Semesta

Posted: 27 May 2011 04:27 PM PDT

DediNewsOnline.COM – Mahasiswi Australia berhasil menemukan apa yang disebut 'massa hilang' semesta. Butuh waktu tiga bulan bagi mahasiswa dan tim ini menemukannya. Seperti apa?

Amelia Fraser-McKelvie (22) bersama tim dari Monash University School of Physics melakukan pencarian sinar-x untuk mencari materi dan menemukan jejak bukti materi itu dalam tiga bulan. Fraser-McKelvie mendalami ilmu teknik aerospace.

Fraser-McKelvie berhasil membantu tim menentukan 'massa hilang' itu selama masa beasiswanya di musim panas. Dosen Kevin Pimbblet mengatakan, ilmuwan telah berburu 'massa hilang' semesta ini selama berdekade lamanya.

"Diperkirakan ada pelipatgandaan jumlah materi dalam semesta," ungkapnya.
Awalnya diprediksikan mayoritas 'massa hilang' harus dicari dalam skala besar struktur kosmik yang disebut filament, lanjutnya.

Ilmuwan memperkirakan materi ini memiliki suhu satu juta derajat Celsius dan harus diteliti panjang gelombang sinar-x-nya.

"Temuan Fraser-McKelvie membuktikan prediksi itu benar," ungkap Pimbblet.

Temuan Fraser-McKelvie diterbitkan dalam jurnal paling bergengsi dan tertua Monthly Notices of the Royal Astronomical Society.

"Fraser-McKelvie berhasil membuat pencapaian luar biasa. Pencapaian ini benar-benar menakjubkan," tutup Pimbblet. Oleh: Billy A. Banggawan - inilah.com

Istambul, Surga Wisata yang Mempesona

Posted: 27 May 2011 04:22 PM PDT

DediNewsOnline.COM - Eropa seperti terbentuk untuk memukau mata dunia. Eropa tidak hanya identik dengan modernisasi, tapi juga memiliki berbagai lokasi wisata sangat indah.

Ada beberapa negara di Eropa yang menarik untuk dikunjungi. Salah satunya adalah Turki.

Anda tentu sudah tahu jika Turki merupakan negara di antara benua Asia dan Afrika. Turki mungkin tepat menjadi negara tujuan wisata. Mulai dari wisata pantai, pulau indah, gedung-gedung, hingga peninggalan bernilai sejarah tinggi terdapat di negara ini. Dengan kata lain, setiap daerah di Turki mempunyai keunikan tersendiri.

Kota Izmir, misalnya. Di kota terbesar negara ini, banyak terdapat pantai nan indah. Tak heran jika daerah ini menjadi tujuan turis saat berada di Turki.

Seperti kota wisata lainnya, di sini juga banyak penginapan yang harganya bervariasi mulai US$50 hingga US$100 per malam. Para wisatawan juga bisa menyusuri tiap jalan di kota ini dengan merogoh kocek US$200 untuk menyewa mobil.

Namun yang tidak boleh Anda lewatkan adalah menyusuri Terusan Bosphorus atau yang disebut Bosphorus Cruise. Dengan tiket seharga tujuh lira, pengunjung bisa menyusuri terusan yang menghubungkan Laut Mati dan Laut Marmara tersebut. Ini dengan menggunakan kapal berkapasitas 1.500 penumpang dalam waktu tempuh 1,5 jam.

Selama perjalanan, pelancong dimanjakan dengan keindahan bangunan bersejarah di sepanjang terusan. Antara lain, Galasa Tower yang digunakan pendatang Jenewa untuk mengawasi kapal-kapal mereka. Wisatawan juga bisa melihat Istana Dolmabache dari kejauhan. Istana ini merupakan tempat wafatnya pahlawan Turki bernama Mustafa Kemal Ataturk pada 1938.

Kapal yang terbagi menjadi tiga dek ini akan melintas di bawah Jembatan Bosphorus yang dibangun pada 1973. Jembatan ini menghubungkan sisi Asia dan sisi Eropa. Turki terletak di kedua sisi benua tersebut. Ada pula Kuleli Military High School atau Sekolah Tinggi Militer Turki yang digunakan pada zaman Kerajaan Ottoman.

Bosphorus Cruise ini berakhir di Pelabuhan Rumeli. Ini berarti pengunjung telah memasuki sisi timur Istanbul. Di sekitar pelabuhan ini banyak sekali restoran yang menghidangkan makanan khas Turki. Wisatawan dapat menikmati makanan sambil ditemani embusan angin laut.

Bagi para wisatawan yang gemar berbelanja bisa mengunjungi mal tertua di Istanbul, yaitu Akmerkez. Pelancong juga bisa singgah di Kanyon yang merupakan tempat perbelanjaan terbaru di kota ini. Berbagai barang dari merek terkenal di dunia didapatkan di mal yang memiliki arsitektur unik ini.

Setiap akhir pekan, Kanyon kerap mengundang musisi andal di Istanbul untuk menghibur pengunjung. Ada pula mal terbesar di Eropa, yakni Cevahir. Bahkan, sejak 2005 bangunan ini ditetapkan sebagai mal terbesar di dunia. Oleh: Dahlia krisnamurti - inilah.com

Inilah Manusia Tertua di Dunia

Posted: 27 May 2011 03:39 AM PDT

DediNewsOnline.COM – Guinness World Records (GWR) mengumumkan, seorang wanita Brasil yang berusia 114 tahun 313 hari, resmi sebagai manusia hidup tertua di dunia

Organisasi pengurus rekor ini mengatakan, Maria Gomes Valentim dari Carangola, Brasil, sebagai manusia hidup tertua di dunia. Wanita ini berhasil mengalahkan rekor sebelumnya yang dipegang Besse Cooper dari Monroe. Valentim lebih tua 48 hari dari Cooper.

Valentim lahir pada 9 Juli 1896. Ia mengatakan, umur panjangnya terkait kebiasaan makannya, termasuk makan roti tiap pagi dengan kopi dan buah. Ia juga mengatakan, terkadang ia meminum segelas anggur.

"Menerima klaim wanita yang lahir selama masa Ratu Victoria (sebelum Ford Motor Co. terbentuk) merupakan hal menakjubkan," ungkap kepala editor GWR Craig Glenday. Namun, untuk ukuran wanita Brasil, hal ini sangat spesial.

"Tak pernah ada orang Brasil yang memiliki umur sepanjang ini," tutupnya.
Oleh: Billy A. Banggawan - inilah.com

Hati-hati, Air Kolam Renang Merusak Gigi!

Posted: 27 May 2011 03:35 AM PDT

DediNewsOnline.COM - Hati-hati jika Anda berenang di kolam renang. Karena kadar klorin yang berlebih dalam air kolam akan merusak gigi Anda. 

Bagian yang paling berrisiko rusak adalah enamel atau lapisan terluar gigi. Demikian menurut Leila Jahangiri, profesor di New York University.

Kadar klorin dan pH (tingkat keasaman) air kolam renang sebaiknya diatur secara rutin. Memang susah memantau air kolam renang umum, tapi ini dapat dilakukan terutama pada kolam renang pribadi.

Jahangiri pertama kali menemukan kasus kerusakan enamel pada pasiennya, pria 52 tahun yang giginya jadi sangat sensitif. Gigi pasien itu sensitif dan ditumbuhi bercak hitam. Enamelnya pun rusak parah hanya dalam waktu lima bulan. Ini terjadi karena ia berenang rutin selama 90 menit sehari.

"Jika kadar bahan kimia air kolam renang tidak dipantau dan diatur, ini akan menimbulkan korosi enamel gigi," ujar Jahangiri.

Studinya menunjukkan bahwa tingkat kerusakan gigi terjadi jika pH air terlalu tinggi, yakni antara 2,7 hingga 7. Oleh: Nilam P. - inilah.com

Inilah Helikopter Tercepat Dunia

Posted: 27 May 2011 03:32 AM PDT


DediNewsOnline.COM – Helikopter baru berhasil mencapai kecepatan 430 km/jam di Prancis. Kecepatan ini membuat heli itu dinobatkan sebagai heli tercepat dunia

X3 dibuat perusahaan Prancis Erucopter. Heli ini mampu mencapai kecepatan menakjubkannya berkat mesin tambahan yang terpisah dari rotor utama. Mesin inilah yang memberi tenaga pada dua baling-baling konvensional di masing-masing sisi heli.

Kecepatan heli dua kali kecepatan heli konvensional yang hanya mencapai kecepatan 241 km/jam. Seperti dikutip PhyOrg, sistem heli ini tak membutuhkan sistem ballast untuk menjaga konfigurasi rotor besar dan dua baling-baling kecil agar bisa bekerja bersamaan.

Selain itu, heli ini juga tak membutuhkan sistem bantuan karena heli ini bisa diterbangkan pilot heli biasa. Kecepatan ekstra Eurocopter X3 ditujukan pada layanan darurat dan anggota militer. Namun Eurocopter tak menyebut kapan heli ini akan dipasarkan. Oleh: Billy A. Banggawan - inilah.com

1 komentar: